Hadiri Kegiatan Pesantren Kilat, Kakam Mekar Indah Jaya Beri Apresiasi

Tulangbawang – Kepala Kampung Mekar Indah Jaya Kecamatan Banjar Baru Kabupaten Tulang Bawang menghadiri kegiatan pesantren kilat yang digelar oleh Risma Masjid Al-Falaah Kampung setempat, Senin (23/03/2025).
Turut hadir dalam kegiatan tersebut tokoh agama Ustad Wawan Wanjaya
Dan kyai USA, tokoh masyarakat alim ulama dan beberapa santri pesantren kilat beserta segenap aparatur Kampung setempat.
Dalam sambutannya kepala kampung Mekar Indah Jaya Budi Kuswara, SE mengapresiasi adanya kegiatan positif pada bulan suci Ramadan 1446 H/2025 M, menurutnya selain dari hal positif juga sekaligus sebagai sarana guna menambah wawasan bagi para kaula muda sebagai generasi penerus bangsa.
“Kami sangat mengapresiasi adanya kegiatan seperti ini terlebih di bulan suci Ramadan selain kegiatan positif kegiatan ini juga menjadi sarana sebagai penambah wawasan bagi para pemuda dalam hal agama dengan harapan supaya para pemuda di kampung kami dapat terbentuk akhlak sebagai seorang muslim yang baik,” kata Budi Kuswara dalam sambutannya.
Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan ditutup dengan pembagian trophy oleh kepala kampung setempat kepada seluruh peserta pesantren kilat. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *